Anggota Lantas Polsek Cileunyi Bantu Pejalan Kaki Menyebrang Jalan

    Anggota Lantas Polsek Cileunyi Bantu Pejalan Kaki Menyebrang Jalan
    dok. Foto Unit Lantas Polsek Cileunyi (31/1/2024)

    Cileunyi - Anggota Polsek Cileunyi Polresta Bandung Polda Jabar turun ke jalan untuk memberikan kontribusi positif terhadap keselamatan lalu lintas di Wilayah Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung.

    Dalam Kegiatan tersebut, mereka melakukan Penertiban Arus lalu lintas dan membantu penyebrangan Masyarakat guna menciptakan keamanan dan ketertiban berlalu lintas, Rabu (31/1/2024)

    Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. menyampaikan bahwa kehadiran anggota Polsek Cileunyi bertujuan memberikan rasa aman di jalan, khususnya bagi pelajar dan pengguna jalan lainnya. Upaya ini diharapkan dapat menjaga keamanan lalu lintas di wilayah Kecamatan Cileunyi.

    Selain melakukan Penertiban lalu lintas, anggota polsek juga hadir di beberapa titik lokasi untuk membantu penyebrangan anak sekolah dan masyarakat yang melaksanakan kegiatan pagi, seperti perjalanan ke pasar.

    "Kehadiran anggota kami bertujuan untuk menghadirkan rasa aman di jalan, baik untuk pelajar maupun pengguna jalan lainnya, " uJar Kapolsek

    Ia juga menekankan pentingnya ketepatan waktu anggota yang bertugas mengatur lalu lintas di titik rawan kecelakaan. Ini diharapkan dapat mempercepat respons dalam membantu masyarakat.

    “Penertiban Lalu Lintas adalah salah satu tugas pokok fungsi yang harus dilaksanakan oleh seluruh anggota Polri khususnya anggota dari Unit Lalu Lintas, Unit Samapta, yang mana keberadaannya di lapangan harus bisa mengemban tugas pokoknya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegak hukum dan menjaga Harkamtibmas, ” terang Kompol Suharto, S.H

    Kapolresta Bandung Kombes Pol. Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. menyampaikan bahwa Penertiban lalin pagi ini kami harapkan selain dapat membantu kelancaran arus lalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di pagi hari, kami juga berharap dengan adanya keberadaan anggota di lapangan dapat menekan kejahatan jalanan.
     
    “Setiap anggota mempunyai tanggung jawab di plotingnya masing – masing untuk membantu kelancaran arus lalu lintas sehingga pengguna jalan khususnya penyeberang jalan kaki, anak – anak Sekolah yang sedang berangkat ke tempat Sekolahnya, pengguna jalan yang sedang berangkat ke tempat kerjanya serta pengguna jalan lainnya dapat aman dan lancar sampai ditujuannya, ” Ungkap Kompol Suharto, S.H.
     
    “Penertiban pagi juga merupakan salah satu atensi dari Bapak Kapolresta Bandung yang wajib dilaksanakan oleh anggota Unit lantas, Unit Samapta dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada semua masyarakat khususnya bagi pengguna jalan di pagi hari pada jam berangkat Sekolah dan pada jam berangkat kerja, ” tambah Kapolsek

    polsek cileunyi polresta bandung polda jabar kapolsek cileunyi kapolresta bandung cileunyi kabupaten bandung lantas
    Cileunyi

    Cileunyi

    Artikel Sebelumnya

    Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan,...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Cileunyi Gencar Ops. Razia Miras,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami